Search

Xiaomi Tambah 6 Mi Store Baru

Suara.com - Xiaomi terus memperkuat cengkeramannya di Indonesia. Perusahaan teknologi asal Cina itu baru saja membuka beberapa authorized Mi Store baru di Indonesia.

Secara total, Xiaomi membuka enam Mi Store baru, termasuk di Medan dan Malang yang menjadi toko resmi Xiaomi yang terletak di luar Jabodetabek. Medan dipilih karena merupakan kota dengan penduduk terpadat ketiga di Indonesia. Di sisi lain, Malang adalah kota kedua terbesar di Jawa Timur dengan potensi besar di pariwisata.

Steven Shi, Head of Xiaomi South Pasific Regional and Xiaomi Indonesia Country Manager mengatakan, pembukaan enam toko baru merupakan upaya untuk memenuhi permintaan konsumen yang terus meningkat akan produk Xiaomi.

"Itulah mengapa kami membuka tidak hanya satu atau dua, tetapi enam authorized Mi Store secara bersamaan," katanya lewat keterangan resmi.

Untuk diketahui, Mi Store adalah toko ritel eksklusif Xiaomi yang didesain untuk menjual produk resmi Xiaomi. Produk-produk yang ditawarkan, seperti Redmi Note 5, Redmi 5, Redmi 5A, Redmi Note 5A Prime, dan Mi A1. Selain itu terdapat pula, Mi Power Bank dan Mi Bluetooth.

"Ini adalah tentang membuat orang Indonesia dapat memiliki akses yang mudah untuk mendapatkan berbagai produk ekosistem kami," katanya.

Authorized Mi Store dikembangkan Xiaomi bersama dengan Erajaya Group. Dikatakan oleh Hasan Aula, CEO PT Erajaya Swasembada, Mi Store hadir untuk memberikan kesempatan bagi pelanggan merasakan produk Xiaomi.

"Kami ingin memberikan kesempatan bagi pelanggan untuk melihat dan merasakan produk Xiaomi yang inovatif secara langsung," katanya.

Let's block ads! (Why?)

https://www.suara.com/pressrelease/2018/05/15/122728/xiaomi-tambah-6-mi-store-baru

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Xiaomi Tambah 6 Mi Store Baru"

Post a Comment


Powered by Blogger.