Suara.com - PT. Suzuki Indomobil Sales (SIS), pada Kamis (31/5/2018), meluncurkan varian terbaru sepeda motor Suzuki GSX-S150 di arena Jakarta Fair Kemayoran. Lain dengan versi sebelumya, sport naked 150cc Suzuki itu kini sudah dibekali dengan teknologi Keyless Ignition System.
Teknologi Keyless Ignition System, yang membuat sepeda motor lebih aman dari tangan-tangan pencuri itu, sebelumnya sudah disematkan pada Suzuki GSX-R150.
"Kami hadirkan pembaruan agar semakin dicintai oleh konsumen Indonesia. Sekarang GSX-S150 memiliki fitur yang tidak ada pada model sebelumnya," kata Sales & Marketing 2W Department Head PT SIS, Yohan Yahya.
SIS sendiri sebenarnya menghadirkan dua varian Suzuki GSX-S150 baru di arena Jakarta Fair. Yang pertama dengan teknologi Keyless Ignition System, sementara yang kedua dengan fitur pengaman Shuterred Key System.
Untuk tipe Keyless Ignition System dipoles dengan warna Met Daytona Yellow dan Titan Black CW Rouge Red. Sedangkan untuk tipe Shuttered Key System tersedia dalam warna Stronger Red dan Solid Black Gloss.
Untuk urusan dapur pacu, Suzuki tidak memberikan perubahan sama sekali atau dengan kata lain sama dengan model sebelumnya. Dengan begitu GSX-S150 masih menggendong mesin 150cc overbore, DOHC, fuel injection, empat katup, berpendingin cairan dengan kompresi 11,5 : 1. Dengan bekal yang dimiliki, motor mampu mencapai daya puncak 14,1 Kw di 10.500 rpm dan torsi 14 Nm di 9.000 rpm.
Dengan pembaruan yang diterima, Suzuki GSX-S 150 dengan fitur Keyless Ignition System dibanderol di harga Rp 26.200.000. Sedangkan konsumen yang menginginkan Suzuki GSX-S150 dengan fitur Shuttered Key System dapat membelinya dengan harga Rp 25.750.000 on the road Jakarta.
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Suzuki GSX-S150 Diperbarui, Miliki Keyless Ignition System"
Post a Comment