Search

Kabar Gembira untuk Jakmania, Andritany Diizinkan Berlatih Penuh

Suara.com - Kiper utama Persija Jakarta Andritany Ardhiyasa dipastikan bisa kembali berlatih secara penuh dengan tim selepas libur lebaran nanti. Kepastian itu disampaikan oleh dokter tim Persija, Donny Kurniawan.

Menurutnya, mantan kiper Sriwijaya FC itu telah menjalani CT scan dan didapatkan hasil jika proses penyembuhannya berjalan sangat baik.

"Telah dilakukan pemeriksaan CT scan kepada Andritany dan didapatkan hasil proses penyembuhan baik dengan kedudukan tulang yang simetris dan tidak didapatkan pembengkakan yang signifikan,” kata Donny.

Sebagaimana diketahui, Andritany mendapatkan cedera saat memperkuat timnas Indonesia pada laga melawan Uzbekistan di ajang Anniversary Cup PSSI 2018. Kiper bernomor punggung 26 itu mengalami cedera pada tulang pipi dan penyangga mata dan harus dioperasi.

Andritany diprediksi absen tiga bulan untuk memulihkan diri. Namun, saat itu Andritany boleh berlatih secara terpisah dari rekan-rekan lain dan wajib menggunakan topeng.

Selepas Lebaran nanti, Andritany pun sudah diizinkan Dony berlatih secara penuh. Bukan tidak mungkin Andritany akan kembali bermain saat menghadapi Persib Bandung pada 30 Juni 2018.

"Dengan dasar hasil pemeriksaan ini Andritany diizinkan untuk kembali berlatih secara full dengan tim," tutupnya.

Let's block ads! (Why?)

https://www.suara.com/bola/2018/06/12/181500/kabar-gembira-untuk-jakmania-andritany-diizinkan-berlatih-penuh

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kabar Gembira untuk Jakmania, Andritany Diizinkan Berlatih Penuh"

Post a Comment


Powered by Blogger.