Suara.com - Ducati terpaksa harus melakukan penarikan kembali (recall) terhadap model Ducati Supersport dan Supersport S. Hal ini dilakukan karena ada masalah pada bagian airbox blow dan tangki bahan bakar yang terlalu dekat dengan pembuangan.
Sebagaimana dikutip dari Rideapart, dengan posisi yang terlalu dekat tersebut maka besar kemungkinan selang akan meleleh. Dampaknya bahan bakar tentu akan menyirami seluruh bagian manifold dan memungkinkan motor dapat terbakar.
Berdasarkan National Highway Traffic Safety Administration (NHTSA), Ducati harus merecall sekitar 1.500 Ducati Supersport dan Supersport S model tahun 2017-2018. Motor yang terimbas adalah motor produksi antara Juli 2016 dan Mei 2018 dengan VIN (Vehicle Identification Number) ZDMVABDS0HB000160 hingga ZDMVABDSXJB006585, di mana kasus pertama yang memicu hal ini terjadi pada model Supersport di awal Maret 2018.
Sejak itu, perusahaan kemudian menerima dua laporan lain tentang kebakaran dalam waktu yang berdekatan. Sedangkan melalui laman resminya, Ducati sudah melakukan kampanye agar para pengguna Supersport dan Supersport S untuk segera datang ke bengkel resmi Ducati.
Dalam laman tersebut dijelaskan agar pemilik motor segera memeriksa nomor kendaraan untuk melihat apakah pengguna merupakan bagian dari kampanye tersebut.
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Gara - gara Ini, Ducati Recall 1.500 Unit Supersport"
Post a Comment