Suara.com - Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur nomor urut satu, Edy Rahmayadi – Musa Rajekshah, dinyatakan unggul dalam quick count sejumlah lembaga survei di Pilkada Sumatera Utara, Rabu (27/6/2018).
Rival mereka, Calon Gubernur nomor urut dua, Djarot Saiful Hidayat, tampak stres saat memantau hasil quick count di kediamannya, Jalan Kartini, Medan Polonia, Kota Medan.
“Saya ini kalau stres, bawaannya memang mau terus merokok,” tutur Djarot sembari membakar rokok.
Rabu sore, Djarot mendengarkan laporan hasil pemungutan suara di sejumlah TPS yang diterima Ketua Tim Pemenangan Djarot – Sihar, yakni Djumiran Abdi.
Seusai merokok, Djarot lantas beranjak dari kursi. Dia mengatakan ingin salat Asar. Ia menunaikan salat berjemaah dengan pendukungnya.
Awak media terus menunggu Djarot. Namun, Djumiran datang menghampiri, mengatakan Djarot tak siap diwawancarai.
"Saya minta teman-teman harap maklum ya. Ini, waktunya tidak tepat (untuk wawancara) saya kira. Besok lah, atau beberapa hari lagi ya,” tukasnya.
Sementara sang rival, Edy Rahmayadi, melakukan sujud syukur di Masjid Agung Medan, karena meraih kemenangan sementara berdasarkan hasil penghitungan cepat.
Edy Rahmayadi, seperti diberitakan Antara, melaksanakan sujud syukur tersebut sekitar pukul 15.30 WIB yang dilanjutkan dengan salat Asar berjemaah.
Selain tim pemenangan, Edy melaksanakan sujud syukur bersama pengurus Badan Kemakmuran Masjid (BKM) Masjid Agung Medan.
Seusai sujud syukur, Edy selaku Ketua Umum Pembangunan dan Pembenahan Masjid Agung berjanji mempercepat pembangunan masjid yang berdampingan dengan kantor gubernur Sumatera Utara itu.
Seusai melaksanakan salat, Edy kembali ke posko pemenangan di Jalan A Rivai Medan.
Untuk diketahui, di Sumatera Utara digelar pemilihan gubernur yang diikuti dua pasangan calon yakni pasangan Edy Rahmayadi-Musa Rajekshah (nomor urut 1) yang didukung PAN, PKS, Partai Nasdem, Partai Golkar, Partai Hanura, dan Partai Gerindra.
Sedangkan nomor urut 2 adalah pasangan Djarot Saiful Hidayat-Sihar Sitorus yang didukung PDI Perjuangan dan PPP.
https://www.suara.com/news/2018/06/27/211040/stres-kalah-quick-count-djarot-saiful-hidayat-banyak-merokokBagikan Berita Ini
0 Response to "Stres Kalah Quick Count, Djarot Saiful Hidayat Banyak Merokok"
Post a Comment