Search

Cristiano Ronaldo, 8 Laga, 17 Gol!

Suara.com - Cristiano Ronaldo lagi-lagi tampil trengginas dan jadi otak kemenangan Real Madrid. Attacker berjuluk CR7 itu mencetak quattrick alias empat gol ketika Los Blancos mempermak Girona 6-3 di Santiago Bernabeu pada jornada ke-29 Liga Spanyol 2017/2018, Senin (19/3/2018) dini hari WIB.

Sempat majal di awal hingga pertengahan musim 2017/2018 ini, Ronaldo memang tengah on fire, tepatnya sejak pergantian tahun 2018. Ronaldo pun kini kian mendekati megabintang Barcelona, Lionel Messi, yang tengah memuncaki daftar top skor sementara Liga Spanyol 2017/2018. Ronaldo kini membukukan 22 gol, sementara sang rival 25 gol.

Hebatnya, per 21 Januari 2018, Messi memuncaki daftar top skor dengan 18 gol, sementara Ronaldo baru mambuat empat gol. Namun, kini keduanya hanya dipisahkan tiga gol saja!

Sebagaimana dilansir BBC, Ronaldo juga total telah mencetak 17 gol untuk Madrid dari delapan laga terakhirnya di semua kompetisi.

Catatan empat gol ke gawang Girona sendiiri merupakan kali kedelapan Ronaldo mampu mencetak empat gol atau lebih selama berseragam Real Madrid. Rinciannya, Ronaldo sudah mencetak empat gol dalam satu laga sebanyak enam kali, sementara attacker berusia 33 tahun itu juga telah dua kali secara fenomenal mencetak lima gol dalam satu laga!

Ronaldo sendiri total telah mencetak 37 gol plus 6 assist untuk Madrid dari 35 laga di semua kompetisi di musim 2017/2018 ini.

Ronaldo juga kian menahbiskan dirinya sebagai top skor sepanjang masa Real Madrid dengan torehan 444 gol dari 429 pertandingan!

Let's block ads! (Why?)

https://www.suara.com/bola/2018/03/19/174725/cristiano-ronaldo-8-laga-17-gol

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Cristiano Ronaldo, 8 Laga, 17 Gol!"

Post a Comment


Powered by Blogger.