Search

Destinasi Petualangan Jadi Favorit di GTF 2018

Suara.com - Agenda Garuda Travel Fair 2018 Fase I memasuki hari terakhir pada Minggu (8/4/2018) ini. Dihelat selama tiga hari sejak Jumat (6/4/2018) kemarin, Garuda Travel Fair 2018 berhasil mencapai transaksi sebesar Rp20 miliar rupiah lebih.

Hal tersebut diutarakan oleh Manager Corporate Key Account PT. Garuda Indonesia Tbk, Izki Aldrin Iswarna kepada Suara.com.

"Setiap hari ada sekitar 20 ribu pengunjung. Angka penjualan juga bagus bisa dibilang di atas target. Hari ini sampai jam 1 siang sudah hampir Rp20 miliar," kata Izki saat ditemui Suara.com di kawasan JCC, Senayan.

Izki bercerita, destinasi yang menawarkan petualangan alam menjadi favorit pengunjung GTF 2018 Fase I ini.

Ini terbukti dari tingginya minat menuju Indonesia Timur seperti Labuan Bajo, Sorong, Raja Ampat dan Banyuwangi.

"Sekarang banyak destinasi petualangan. Karena banyaknya ke Indonesia Timur. Tapi kita memang target menembangkan destinasi di Indonesia," kata Izki lagi.

Permintaan Labuan Bajo, misalnya, cukup tinggi semenjak Garuda membuka penerbangan direct seharga Rp2  Juta- Rp3 juta.

Let's block ads! (Why?)

https://www.suara.com/lifestyle/2018/04/08/202455/destinasi-petualangan-jadi-favorit-di-gtf-2018

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Destinasi Petualangan Jadi Favorit di GTF 2018"

Post a Comment


Powered by Blogger.