Suara.com - Derby Milan antara AC Milan melawan Inter Milan masih imbang tanpa gol di babak pertama.
Inter sempat mencetak gol di menit 37, namun sayangnya gol tersebut dianulir wasit karena Icardi dianggap berada di posisi off side.
Sebagai tuan rumah, AC Milan langsung menggebrak dan menekan Inter Milan sejak menit pertama dimulai. Meski begitu, Inter sebagai tim tamu juga tak kalah memberi tekanan kepada Milan.
Jual beli serangan terjadi dan kedua tim sempat memiliki beberapa peluang.
Pada menit 21, AC Milan mendapat peluang emas melalui sundulan Alessio Romagnoli. Namun sayangnya, sundulan mantan pemain AS Roma itu masih ditepis penjaga gawang Inter Milan, Samir Handanovic.
Kemudian pada menit 27, penyerang AC Milan, Patrick Cutrone mendapat umpan manis dari Bonaventura. Namun sayangnya, tendangannya terlalu lemah dan mampu diantisipasi Handanovic.
Pada menit ke-28, Inter Milan memiliki peluang emas dari Ivan Perisic. Namun sayangnya, tendangan pemain Kroasia itu terlalu lemah dan masih bisa diamankan penjaga gawang AC Milan, Gianlugi Donnarumma.
Pada menit ke-37, Icardi mendapat sodoran bola dari Antonio Candreva dan peluang tersebut langsung menghujam gawang AC Milan. Icardi dan para pemain Inter Milan sempat merayakan gol tersebut. Namun beberapa detik, wasit membatalkan gol tersebut.
Bagikan Berita Ini
0 Response to "AC Milan vs Inter Milan Masih 0-0 di Babak Pertama"
Post a Comment