Suara.com - Jika biasanya peluncuran produk ponsel terbaru dilakukan di ibukota, Vivo memilih lokasi yang berbeda untuk meluncurkan ponsel terbarunya di awal tahun ini, Vivo V9. Ya, Vivo memilih Candi Borobudur, Magelang, untuk memperkenalkan ponsel dengan kamera selfie beresolusi 24 megapiksel ini.
Edi Kusuma, General Manager for Brand and Activation Vivo Indonesia, menyatakan pemilihan Candi Borobudur dirasa sangat pas mengingat Borobudur merupakan cagar budaya yang telah ditetapkan oleh UNESCO dan merupakan salah satu tempat bersejarah di Indonesia.
“Sebagai yang pertama diluncurkan oleh VIVO di tahun ini, kami ingin memberikan sesuatu yang istimewa dengan menyatukan budaya, teknologi, dan fesyen. Teknologinya sendiri akan kami hadirkan dalam Vivo V9, sedangkan unsur fesyen kami lampirkan dalam gelaran penuh bintang berbalut musik dari para Vivo Perfect Selfie Icon serta artis-artis ternama lainnya. Kemudian budayanya kami hadirkan dari pemilihan lokasi, yaitu Candi Borobudur," ujar Edi pada temu media di Jakarta, Senin (26/3/2018).
Ia menambahkan, selain acara peluncuran Vivo V9, ada banyak rangkaian kegiatan yang dilakukan Vivo Smartphone, yakni kegiatan Corporate Social Responsibility yang melibatkan warga sekitar area Candi Borobudur berkat kerjasama dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dan PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan, dan Ratu Boko.
Salah satu kegiatan CSR yang dilakukan adalah penanaman biji kopi di daerah Borobudur bersama komunitas petani kopi setempat dan pemberian mesin pengolahan kopi. Selain itu, sehari setelah acara peluncuran Vivo V9, akan dilakukan kegiatan pembersihan area Borobudur.
Seperti tahun sebelumnya, Edi mengatakan bahwa peluncuran Vivo V9 juga akan disiarkan langsung di 12 stasiun TV swasta dan nasional dan 10 platform digital. Kerjasama ini dilakukan Vivo untuk menjangkau target pasar mereka, yakni generasi milenial.
"Untuk dapat menjangkau konsumen kami yang ada di seluruh Indonesia, maka kolaborasi media ini pun kami lakukan kembali di tahun ini dan kami berharap acara ini tidak hanya bisa menjadi peluncuran Vivo V9 tetapi juga menjadi hiburan yang positif dan bermanfaat bagi masyarakat Indonesia," tambah Edi.
Tak ketinggalan, peluncuran Vivo V9 juga akan dimeriahkan oleh selebriti tanah air dan brand ambassador Vivo seperti Agnez Mo, Afgan, Al Ghazali, Maudy Ayunda, Prilly Latuconsina, dan Tulus, serta rangkaian bintang tamu ternama lainnya, seperti Via Vallen, Sacred Riana, Yura Yunita, Beby Tsabina, Arbani Yazis, dan grup band Gigi.
Untuk spesifikasi lengkap Vivo V9 sendiri, Edi belum mau membocorkannya. Yang jelas, tampilan dari Vivo V9 mengingatkan kita dengan tampilan ponsel keluaran Apple yakni iPhone X.
https://www.suara.com/tekno/2018/03/26/150318/candi-borobudur-bakal-jadi-lokasi-peluncuran-vivo-v9Bagikan Berita Ini
0 Response to "Candi Borobudur Bakal Jadi Lokasi Peluncuran Vivo V9"
Post a Comment