Search

Golkar Optimis Elektabilitas Duo Deddy-Dedi Makin Melesat

Suara.com - Wakil Sekertaris Jenderal (Wasekjend) Partai Golkar Ace Hasan Syadzily menilai dari hasil survei yang di lakukan Survei Saiful Mujani Research And Consulting (SMRC) ada kecenderungan kenaikan yang signifikan pada pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar dan Dedi Mulyadi.

Dirinya sebagai pengusung pasangan ini yakin, Deddy-Dedi punya banyak kesempatan. Terutama untuk menyaingi elektabilitas dari pasangan Ridwan Kamil-UU.

"Waktu masih tiga bulan, kami menyakini kecenderungan akan semakin naik dan membuat pasangan Deddy-Dedi memenangkan Pilkada Jabar," ujarnya di Kantor SMNC, Jalan Cisadane, Cikini, Jakarta Pusat, Kamis (15/3/2018).

Ia menilai, hasil survei ini menunjukan optimisme yang sangat tinggi melihat dari semakin melesatnya angka pemilih dari dari bulan September yang hanya 3,8persen, saat ini angka pemilih menunjukan angka 30 persen.

"Angka tersebut dari bulan September. Dan ini tentu masih ada waktu tiga bulan buat kita untuk kerja lebih keras agar dapat mendapat kemenangan pasangan nomer 4 ini dalam pilkada Jabar. Jadi kita optimis," tegasnya.

Meskipun kinerja incumben pasangan Deddy-Dedi ini dinilai tidak begitu tinggi, namun Ace mengatakan tentu ada perbedaan antara Gubernur dan Wakil Gubernur.

"Posisi Wagub tentu tergantung dari siapa Calon Gubnya. Oleh karena itu, maka sekalipun posisi beliau sebagai Wagub tapi publik masih melihat positif," jelasnya.

Dan tentu, lanjutnya, penilaian positif terhadap pak Dedi Mizwar sebagai Wakil ini akan terus dilakukan lagi.

"Itu akan kami lakukan agar pasangan ini publik terus. Sehingga mempengaruhi kenaikan elektabilitas calon yang kami usung," tandasnya.

Let's block ads! (Why?)

https://www.suara.com/news/2018/03/15/200136/golkar-optimis-elektabilitas-duo-deddy-dedi-makin-melesat

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Golkar Optimis Elektabilitas Duo Deddy-Dedi Makin Melesat"

Post a Comment


Powered by Blogger.