Search

Tiga Cara Mudah Pangkas 200 Kalori Harian Anda

Suara.com - Menurunkan berat badan bukan hal yang mudah untuk dilakukan, dan cara yang paling efektif untuk mencapai berat badan yang Anda inginkan mungkin dengan mengurangi atau memangkas kalori.

Setidaknya, Anda harus membakar 200 atau 500 kalori dalam sehari agar berat badan menurun. Mungkin ini tidak terasa mudah, tapi sebenarnya juga tidak sulit.

Nah, untuk membantu memandu Anda, berikut beberapa cara mudah untuk memangkas 200 kalori dalam sehari dilansir Boldsky.

1. Pilih Kopi Hitam
Secangkir latte dengan tambahan gula memiliki 220 kalori, sementara secangkir kopi hitam hanya memiliki 2 kalori. Jika minum dua cangkir kopi dengan pemanis, Anda berarti menambahkan kalori ke dalam minuman. Ini artinya Anda akan menghemat setidaknya 500 kalori ketika beralih ke kopi hitam.

Ilustrasi secangkir kopi. (Shutterstock)

2. Kunyah Makanan dengan Lambat
Mengunyah setiap gigitan dua kali lebih banyak dari yang biasa Anda lakukan akan membuat Anda merasa kenyang dan tidak merasa lapar setelahnya. Penelitian menunjukkan Anda dapat mengurangi apa yang dimakan hingga 100 sampai 120 kalori dengan cara mengunyah makanan perlahan-lahan, dan menghilangkan hampir 400 kalori dalam sehari.

Ilustrasi makan atau mengunyah roti. (Shutterstock)

3. Puaskan Dahaga dengan Air Lemon, Bukan Soda
Ya, mungkin saat Anda merasa haus, Anda biasa mengambil sebotol soda. Sebagai gantinya, minumlah segelas air lemon segar.

lemon

Anda akan menghemat hampir 200 kalori untuk setiap cola atau soda yang Anda lewati. Menukar tiga minuman soda sehari, bahkan membuat Anda dengan mudah memotong 500 kalori harian.

Let's block ads! (Why?)

https://www.suara.com/health/2018/03/22/191517/tiga-cara-mudah-pangkas-200-kalori-harian-anda

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Tiga Cara Mudah Pangkas 200 Kalori Harian Anda"

Post a Comment


Powered by Blogger.