Search

Vettel Lebih Difavoritkan Jadi Juara Dunia F1, Raikkonen Cemburu?

Suara.com - Pebalap Ferrari, Kimi Raikkonen menolak anggapan bahwa rekan satu timnya Sebastian Vettel lebih difavoritkan menjadi juara dunia Formula 1 (F1) 2018.

Menurut Kimi, dirinya juga punya peluang untuk menggondol status di ajang jet darat tersebut yang terakhir kali didapatnya pada 2007 silam.

"Sejauh yang saya ketahui, saya punya 100 persen peluang yang sama dengan pebalap lain, kita mencoba menjadi yang terbaik dalam hal itu," kata Raikkonen seperti dilansir F1i, Jumat (27/4/2018).

Duet pebalap Ferrari F1, Sebastian Vettel dan Kimi Raikkonen. [AFP/Greg Baker]

"Saya berada di sini--Ferrari--untuk melakukan yang terbaik dan saya ingin bersaing sekuat yang saya bisa. Saya tak akan berada di sini jika saya tak mempercayai hal itu," Kimi menambahkan.

Pebalap Finlandia itu pun memuji tim Ferrari atas performa jet darat Scuderia SF71-H yang kini tampil powerfull, sehingga dirinya dan Vettel punya peluang besar untuk meraup poin maksimal di tiap serinya.

"Saya rasa kecepatan mobil kami cukup oke, jadi kami harus memastikan tak memiliki masalah dan bisa memetik poin semaksimal mungkin," kata pebalap 38 tahun tersebut.

Lebih jauh, pebalap yang dijuluki Iceman ini mengatakan meningkatnya performa mobil berlogo kuda jingkrak memang berdampak cukup positif.

Kimi Raikkonen berada di depan rekan setimnya di Ferrari, Sebastian Vettel, dalam balapan F1 GP Australia, Minggu (25/3/2018). [AFP/Greg Baker]

Namun, hal itu tak serta merta memudahkan dia dan Vettel merebut gelar juara dunia dari sang rival, Lewis Hamilton (Mercedes).

"Saya pikir kita sudah meningkatkan mobil sejak tes pertama, tetapi saya tak merasa hal itu mengubah banyak hal. Menurut saya kami berdua--dirinya dan Vettel-- merasa senang dengan improvisasi mobil," ujar Raikkonen.

Kimi Raikkonen dan Sebastian Vettel kini bersiap menghadapi seri keempat F1 yang akan berlangsung di Sirkuit Baku, Azerbaijan pada 27-29 April 2018.

Let's block ads! (Why?)

https://www.suara.com/sport/2018/04/27/210900/vettel-lebih-difavoritkan-jadi-juara-dunia-f1-raikkonen-cemburu

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Vettel Lebih Difavoritkan Jadi Juara Dunia F1, Raikkonen Cemburu?"

Post a Comment


Powered by Blogger.