Search

Melly Goeslaw Bikin Web Series Genre Thriller

Suara.com - Pasangan suami istri Anto Hoed dan Melly Goeslaw sedang disibukkan menyiapkan proyek web series terbaru bergenre thriller. Serial berjudul Nawangsih The Series itu pun kini sudah memasuki tahap produksi.

"Ya Alhamdulillah kita lagi mengerjakan proyek web series judulnya Nawangsih The Series untuk di Tribe. Ini hari ke-6 syuting alhamdulillah. Berjalan lancarlah syukur Alhamdulillah. Ini proyek pertama untuk series kita, untuk Tribe juga," ujar Melly Goeslaw di kawasan Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Sabtu (8/9/2018).

Ide cerita Nawangsih The Series sendiri sepenuhnya milik Melly Goeslaw. Pelantun Ada Apa Dengan Cinta ini ternyata sudah membuat cerita tersebut sejak lama.

"Di sini kita produserin, saya bikin cerita, skrip ada yang nulis beda. Sekarang yang nulis skenarionya, Evelyn," katanya.

Berbeda dengan kebanyakan web series yang mengusung konsep drama percintaan, Melly Goeslaw justru hadirkan serial yang berbeda. Katanya, serial pertamanya itu mengangkat cerita misteri yang berasal dari lampu.

"Ini tentang misteri sebuah lampu, jadi sebenarnya ini fiktif. Bukan kisah nyata. Lampunya saya beli dulu tahun 2005 di Yogyakarta. Dan masih ada, itu ekpedisinya pengirimannya pakai kotak kayu gitu. Nah itu di taplakin, sama mamah saya," kata Melly Goeslaw.

"Jadi selama itu dari tahun 2005 kita tahunya itu meja. Karena atasnya di taruh macem-macem, nah mama saya udah meninggal. Kita bersih-bersih di atas meja itu terus ada lampu itu ya kita ngarang saja gitu. Itu lampu ada misterinya. Fiktif aja ceritanya. Tapi menegangkan sih pastinya," katanya lagi.

Rencananya, Nawangsih The Series ini tayang perdana pada 31 Oktober 2018 di aplikasi Tribe. Ada sepuluh episode yang akan dihadirkan setiap pekan.

Serial yang disutradarai oleh Edy Suryawan ini turut dibintangi oleh Ririn Ekawati hingga Mario Lawalata.

Let's block ads! (Why?)

https://www.suara.com/entertainment/2018/09/08/214320/melly-goeslaw-bikin-web-series-genre-thriller

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Melly Goeslaw Bikin Web Series Genre Thriller"

Post a Comment


Powered by Blogger.