Suara.com - Aktor sekaligus penyanyi Bisma Karisma sempat menjajal profesi sebagai office boy (OB) di salah satu kantor yang berada di Bandung, Jawa Barat. Personel SMASH ini setidaknya menjadi OB selama hampir sepekan.
"Saya sengaja melakukan observasi belajar jadi OB di satu kantor di Bandung selama kurang lebih tiga atau lima hari. Saya beraktivitas sebagai OB sampai jam tujuh malam," ungkap Bisma Karisma, saat ditemui di Gedung Cipta Niaga, Tamansari, Jakarta Barat, Kamis (6/9/2018).
Rupanya hal tersebut dilakukan demi mendalami perannya sebagai OB di web series terbaru HOOQ, Brata. Di situ, Bisma Karisma akan memainkan karakter Teja.
Lelaki 27 tahun ini berseloroh sampai riset secara mendetail mengenai kebiasaan dan tugas para OB di kantor itu agar tampil totalitas selama syuting.
"Saya pengin tahu kebiasaan OB seperti apa, makannya apa, mendengar apa aja. Yang bisa saya dapat, semua pasti curhatnya sama saya. Karena OB itu mungkin enggak terlihat, tapi begitu dibutuhin pasti dicari," sambungnya lagi.
Meski hanya kebagian peran sebagai OB, Bisma Karisma mengaku tidak masalah. Baginya, bisa beradu peran dengan jajaran aktor ternama Tanah Air di web series Brata sudah menjadi kebanggaan tersendiri.
"Sangat nggak masalah sih. Semua peran bukan masalah besar atau kecil tapi bagaimana bisa mendalaminya. Web series ini ceritanya bagus dan belum banyak ya di Indonesia bahkan belum ada web series dengan konsep seperti ini," tutur Bisma Karisma.
"Saya pengin ada di bagian ini dan pemain-pemainnya juga senior. Jadi saya juga pengin banyak belajar dan kebetulan saya juga dapat kesempatan untuk pengerjaan soundtrack-nya. Jadi semua aspek yang saya butuhkan ada. Masih bisa bermusik juga," imbuhnya.
Seperti diketahui, Brata juga turut dibintangi oleh Oka Antara hingga Laura Basuki. Series ini bakal menyuguhkan cerita perihal pengungkapan kasus pembunuhan sadis yang melibatkan detektif kepolisian sampai dokter forensik yang dipenuhi konflik.
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Bisma Karisma Pernah Jadi Office Boy"
Post a Comment