Search

Portugal Terjungkal, Meme Ronaldo Ramai di Media Sosial

Suara.com - Kegagalan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi untuk membawa negara masing-masing lolos lolos ke perempat final Piala Dunia 2018 menjadi topik terpanas di internet dan meme Ronaldo serta Messi membanjiri media-media sosial sejak Minggu malam (30/6/2018).

Seperti yang diwartakan sebelumnya, Portugal dikalahkan Uruguay pada babak 16 besar Piala Dunia 2018 dengan skor 2-1. Akibat kekalahan itu, Ronaldo dkk harus angkat koper dari Rusia.

Di laga sebelumnya Argentina harus bertekuk lutut di kaki Prancis dengan skor 3-4 dan Messi pun harus angkat kaki lebih cepat dari Rusia.

Ronaldo dan Messi merupakan dua pesepak bola yang banyak disebut sebagai pemain terbaik sepanjang masa atau yang dalam bahasa Inggris dikenal dengan julukan GOAT - singkatan dari greatest of all time.

Kegagalan keduanya pemain terbaik itu dirayakan dengan jenaka oleh para pengguna internet sedunia. Meme Ronaldo dan Messi pun bertebaran di media-media sosial dan banyak diburu para pengguna media sosial.

Berikut ini beberapa meme Ronaldo yang Suara.com temukan di berbagai media sosial:

Meme Ronald dan Messi meramaikan media-media sosial sejak Minggu (30/6) setelah Portugal dan Argentina tersingkir dari Piala Dunia 2018. [Twitter]
Meme Ronald dan Messi meramaikan media-media sosial sejak Minggu (30/6) setelah Portugal dan Argentina tersingkir dari Piala Dunia 2018. [Twitter]
Meme Ronald dan Messi meramaikan media-media sosial sejak Minggu (30/6) setelah Portugal dan Argentina tersingkir dari Piala Dunia 2018. [Twitter]
Meme Ronald dan Messi meramaikan media-media sosial sejak Minggu (30/6) setelah Portugal dan Argentina tersingkir dari Piala Dunia 2018. [Twitter]
Meme Ronald dan Messi meramaikan media-media sosial sejak Minggu (30/6) setelah Portugal dan Argentina tersingkir dari Piala Dunia 2018. [Twitter]
Meme Ronald dan Messi meramaikan media-media sosial sejak Minggu (30/6) setelah Portugal dan Argentina tersingkir dari Piala Dunia 2018. [Twitter]

Dikutip dari laman Google Trends, kata kunci meme Ronaldo juga populer. Sejauh ini, keyword tersebut menghasilkan lebih dari 20.000 pencarian. Hal itu menunjukkan antusiasme netizen yang besar terhadap meme dari bintang kelahiran Madeira itu.

Let's block ads! (Why?)

https://www.suara.com/tekno/2018/07/01/193108/portugal-terjungkal-meme-ronaldo-ramai-di-media-sosial

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Portugal Terjungkal, Meme Ronaldo Ramai di Media Sosial"

Post a Comment


Powered by Blogger.