Suara.com - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengatakan, perkembangan penataan trotoar di kawasan Sudirman - Thamrin sudah signifikan.
Sandiaga meyakini penataan trotoar Sudirman - Thamrin akan segera rampung.
"Tadi kami lihat sudah lumayan tertata progresnya. Kalau teman-teman lihat memang sepertinya nggak akan siap. Tapi percaya, karena saya kontraktor dulunya. Saya pengusaha dan biasa buat jalan," ujar Sandiaga di Balai Kota, Jakarta, Jumat (13/7/2018).
Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra itu menyebut, penataan trotoar akan rampung pada 22 Juli mendatang sebelum perhelatan Asian Games.
Selanjutnya, trotoar di kawasan tersebut akan siap digunakan pada akhir Juli 2018.
"Itu tanggal 22 Juli akan lurus mulus. Tanggal 31 Juli trotoarnya akan bisa dipakai," tandasnya.
Renovasi trotoar di kawasan tersebut dilakukan guna menunjang sarana dan prasarana Asian Games 2018.
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Sandiaga Jamin Trotoar Sudirman - Thamrin 31 Juli Sudah Mulus"
Post a Comment