Search

Mitsubishi India Lirik Xpander untuk Saingi Ertiga?

Suara.com - Kesuksesan Mitsubishi Xpander di kawasan Asia sepertinya berhasil mencuri perhatian India. Pasalnya, belum lama ini perwakilan Mitsubishi di negara berciri khas bangunan Taj Mahal itu tengah mempertimbangkan untuk memboyong Xpander ke sana.

"Perusahaan telah menyebutkan tentang kemungkinan meluncurkan Xpander. Akan tetapi belum ada keputusan untuk saat ini," ujar Uttam Bose, MD, Mitsubishi India, seperti dikutip dari Indianautos, Kamis (23/08/2018).

Meski demikian, Uttam Bose mengatakan, bila rencana ini bisa direalisasikan, atau menjadi kenyataan maka Xpander perlu diubah di beberapa sektor demi penyesuaian pasar.

"Penyesuaian produk harus dilakukan salah satunya dengan menggunakan mesin standar emisi Euro 4," katanya.

Di Indonesia, Mitsubishi Xpander pertama kali diperkenalkan dalam ajang otomotif GIIAS 2017 dan saat ini mulai dipasarkan di beberapa negara di kawasan Asia. Model Multi Purpose Vehicle (MPV) yang terinspirasi dari Sport Utility Vehicle (SUV) ini memang dikembangkan untuk pasar negara berkembang seperti Indonesia dan Thailand.

Ditengarai Mitsubishi India melirik Xpander untuk dipasarkan sebagai langkah menyaingi Suzuki Ertiga yang dipasarkan sebagai model MPV dengan kapasitas tujuh penumpang.

Let's block ads! (Why?)

https://www.suara.com/otomotif/2018/08/23/140000/mitsubishi-india-lirik-xpander-untuk-saingi-ertiga

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Mitsubishi India Lirik Xpander untuk Saingi Ertiga?"

Post a Comment


Powered by Blogger.