Search

Inilah Robot Atlas yang Bisa Berlari Seperti Manusia

Suara.com - Perkembangan dunia robot semakin pesat dan semakin banyak yang ikut mengembangkan. Salah satunya Boston Dynamics yang meluncurkan robot Atlas yang memiliki kemampuan berlari seperti manusia.

Boston Dynamics merupakan sebuah perusahaan yang berkonsentrasi dalam mengembangkan robot humanoid.

Baca Juga : Robot Berbahaya Bagi Anak-Anak, Penelitian Ini Membuktikannya

Sebelumnya, perusahaan ini juga menghasilkan robot-robot humanoid yang mempu melakukan beberapa atraksi spektakuler.

Mereka bisa menumpuk kotak, melakukan backflips dan melakukan loncatan fisik yang mengagumkan.

Robot humanoid merupakan robot yang penampilannya dibentuk berdasarkan tubuh manusia. Secara umum robot humanoid biasanya memiliki tubuh lengkap dengan kepala, dua lengan, tubuh serta dua buah kaki.

Baca Juga : Rolls-Royce Ingin Membuat Robot Kecoa

Namun ada juga robot humanoid yang diciptakan berwujud sebagian dari tubuh manusia misal hanya pinggang ke atas saja.

Robot Atlas ini diciptakan lengkap dengan dua kaki dan dua lengan serta satu tubuh. Namun sepertinya Boston Dynamics masih belum menyempurnakan wajah serta bentuk kepalanya.

Dalam video dari perusahaannya, kita dapat mengetahui bahwa Atlas dapat berjalan di atas lapangan berumput.

Dikutip dari Hitekno.com, robot Atlas dikenalkan ke publik pada Mei 2018 dan memiliki beberapa kemampuan yang menyamai manusia.

Baca Juga : Robot Akan Gantikan Jutaan Pekerja di Asia Tenggara

Robot Atlas dapat berjalan zig-zag, memperlambat tempo berlari serta dapat melompati sebuah balok kayu yang menghalangi jalannya.

Boston Dynamics sepertinya tak akan membuat robot Atlas kesepian. Pasalnya selain mengenalkan Atlas, mereka juga mengenalkan robot anjing yang diberi nama SpotMini.

Lebih detai seperti apa robot atlas buatan Boston Dynamics ini bisa disimak di Hitekno.com.

Let's block ads! (Why?)

https://www.suara.com/tekno/2018/08/30/203000/inilah-robot-atlas-yang-bisa-berlari-seperti-manusia

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Inilah Robot Atlas yang Bisa Berlari Seperti Manusia"

Post a Comment


Powered by Blogger.