Search

Pesona Samsung Galaxy Note 9 Bisa Dirasakan Masarakat Indonesia

Suara.com - Setelah meresmikan secara global di New York, AS 9 Agustus lalu, kini pesona dan kecanggihan Samsung Galaxy Note 9 bisa dirasakan masyarakat Indonesia. Tampaknya, flagship terbaru tersebut diterima baik yang terlihat dari pre-order khusus pasar Indonesia pada 10 hingga 19 Agustus 2018, terjual habis. Tentunya, hal ini disambut gembira oleh Samsung Electronic Indonesia.

"Kami sangat bangga karena Samsung Galaxy Note 9 menjawab apa saja yang menjadi keinnginan masyarakat Indonesia pengguna Note. Bahkan, penjualannya pun 1,5 kali lebih banyak dan 2 kali lebih cepat dibandingkan model pendahulunya," ujar President Samsung Electronics Indonesia, Jaehoon Kwon saat peluncuran di Jakarta, Kamis (23/8/2018).

Perangkat ini dilabeli harga mulai Rp 13,449 jutaan untuk RAM 6GB dan 128GB. Sedangkan untuk Galaxy Note 9 dengan RAM 8GB dan memori internal 512GB dijual seharga Rp 17,999 jutaan.

Pada peluncuran kali ini, semua undangan pun bebas ber-experience dengan berbagai fitur canggih yang dimiliki Samsung Galaxy Note 9 tersebut. Secara langsung, teknisi Samsung pun menjelaskan mulai dari penggunaan Bixby dalam memberikan berbagai perintah bagi Anda dengan mobillitas tinggi.

Mulai dari mengingatkan jadwal hari ini, hingga membantu pemutaran lagu yang tersimpan di ponsel Galaxy Note 9 Anda.

Samsung Galaxy Note 9 juga dilengkapi kamera berteknologi terbaru, yakni Intelligence Camera. Kamera AI Samsung juga didukung Scene Optimizer yang mampu mengidentifikasi scene dan subjek hingga 20 kategori.

AI di Galaxy Note 9 juga mampu mengoptimalkan foto secara otomatis berdasarkan kategori masing-masing secara otomatis. Kamera Galaxy Note 9 juga dilengkapi flaw detection.

Menariknya, jika ada seseorang yang menjadi obyek saat melakukan foto bersama sedang berkedip, maka AI di Galaxy Note 9 memberikan notifikasi sehingga si penngambil gambar pun dengan sigap dapat mengulangnya.

IM Marketing Director Samsung Elctronics Indonesia, Jo Semidang mengatakan, dengan teknologi tidak ada foto jelek di Galaxy Note 9.

"Selain itu juga ada pemberitahuan jika lensa dalam kondisi kotor, jika pengambilan gambar blur dan kondisi gambar backlight pun akan diinformasikan," ujarnya di kesempatan yang sama.

Pesona Samsung Galaxy Note 9 Kini Bisa Dirasakan Masyarakat Indonesia

Galaxy Note 9 dibekali baterai 4.000mAh diklaim tahan sepanjang hari. Kinerjanya pun didukung prosesor Exynos 9810 yang bekerja cepat dan efisien.

Menariknya, perangkat tidak panas saat dipakai sepanjang hari atau saat sedang main game dengan spek tinggi. Pasalnya, Galaxy Note 9 didukung sistem pendingin water carbon cooling system untuk membantu prosesor bekerja dengan optimal meski penggunaan berat.

Galaxy Note 9 juga didukung pena digital S Pen yang bukan cuma sebagai alat untuk menulis dan menggambar tetapi juga bisa dipakai sebagai clicker untuk presentasi, playback foto dan video, hingga mengambil foto.

Secara serentak Samsung Galaxy Note 9 akan mulai dijual ke pasar besok, Jumat (24/8/2018) serentak di empat lokasi di tiga kota. Pilihan warna yang tersedia adalah Midnight Black, Metallic Copper serta Ocean Blue.

Let's block ads! (Why?)

https://www.suara.com/tekno/2018/08/23/164638/pesona-samsung-galaxy-note-9-bisa-dirasakan-masarakat-indonesia

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pesona Samsung Galaxy Note 9 Bisa Dirasakan Masarakat Indonesia"

Post a Comment


Powered by Blogger.