Suara.com - David Luiz sedang menikmati karirnya di Chelsea bersama Maurizio Sarri. Bek intermasional Brasil ini mengaku dirinya mungkin akan meninggalkan Stamford Bridge jika Antonio Conte masih melatih Chelsea.
David Luiz adalah pemain penting atas sukses Chelsea menjuarai Liga Primer Inggris pada 2016-2017. Namun musim lalu dia ada di saat sulit menyusul cedera dan hubungannya dengan Conte yang memburuk.
Ia akhirnya kembali ke dalam line up di tangan Sarri yang menggantikan Conte. David Luiz pun mengaku dirinya merasa senang dan menikmati arahan mantan pelatih Napoli in.
"Jika manajer tetap sama, tentu saja, semua orang tahu mungkin saya harus pindah klub. Sekarang saya di sini dan sangat bahagia," ungkap David Luiz seperti dilansir Scoresway
Sarri juga membawa gaya permainan yang menjadi cirinya yaitu permainan dengan tempo tinggi dan juga n pressing intensitas tinggi untuk Chelsea, yang kontras dengan era Conte.
"Saya pikir setiap pelatih datang dengan hal-hal baru untuk meningkatkan dan membantu kami dan, tentu saja, Sarri telah mengajari saya banyak hal yang belum pernah saya lihat sebelumnya," kata David Luiz.
"Dia hanya memberikan kepada Anda [publik] lima persen dari ide, dia tidak akan memberi Anda 100 persen dari ide. Salah satu bagian dari ide adalah fokus pada bola dan berbagai bagian lapangan, Anda harus memahami gerakannya.
"Saya pikir kami berada di awal. Dengan semua orang butuh waktu tetapi kami sudah memainkan dua pertandingan dan mendapat enam poin," pungkas David Luiz.
Bagikan Berita Ini
0 Response to "David Luiz akan Tinggalkan Chelsea Jika Conte Bertahan"
Post a Comment